Cara membuat blog di blogger.com

Untuk membuat blog di blogger.com sangatlah mudah sekali. Yang sobat butuhkan hanyalah akun Google setelah itu tinggal mendaftar gratis di www.blogger.com.
Silakan bisa disimak caranya berikut ini:
1. Masuk ke https://blogger.com
2. Login menggunakan akun Google milik sobat. Jika belum punya, silakan bikin dulu


3. Jika sebelumnya sobat belum membuat profil Google+ maka klik “Buat profil Google+” tapi kalo sudah punya profil Google+ maka langsung lompat ke langkah berikutnya.

4. Klik “Lanjutkan ke Blogger


#5. Klik “Blog baru” untuk membuat blog baru
6. Isi detail blog sobat, setelah itu klik “Buat blog!

7. Blog sudah jadi. Untuk melihat blog sobat tinggal klik tombol “Lihat blog


Setelah klik buat blog nanti akan masuk ke menu dashboard .

Cara Membuat Page atau Halaman di blog

Untuk membuat halaman statis, ikuti langkah-langkahnya berikut ini.

Buat Laman


  • Yang pertama dan utama, tentu Anda harus login dulu ke akun blogspot Anda. Saya anggap kini Anda telah menyediakan artikel khusus untuk ditampilkan dihalaman statis. Setelah login, pilihlah tab Laman disebelah kiri lalu pilih Laman Baru. Anda juga bisa memilih Laman lain yang telah Anda buat sebelumnya. 


  • Setelah membuka laman, isikan artikel yang Anda ingin tampilkan dihalaman utama. Isi sesuai dengan selera, Anda bisa memasukkan gambar atau video. Intinya, laman ini sama seperti Anda membuat postingan seperti biasa. Pada tutorial ini, laman statis yang akan kita buat saya beri nama Hello. Setelah selesai, klik Publish/terbitkan. 


  • Untuk memunculkan halaman Hello pada menu tab, selanjutnya masuk ke tab Tata Letak lalu pilih Edit pada Laman



  • Setelah itu klik Simpan. Lalu kita lihat apakah Laman Hello itu muncul atau tidak







Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.